Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Asyik Meningkatkan Trafik

Cara Asyik Meningkatkan Trafik - Sebagai seorang bloger, pastinya saya menaruh perhatian dengan trafik blog. Trafik atau traffic (bahasa Inggris), adalah gambaran lalu lintas kunjungan yang terjadi di suatu blog pada suatu waktu tertentu. 

Semakin tinggi trafik blog maka semakin ramai pula lalu lintas di satu blog tersebut. Ibarat jalan raya, blog yang tinggi trafiknya seperti jalanan yang ramai orang berlalu lintas, sementara blog yang rendah trafiknya umpama jalan sunyi sepi, hiyy ngeri.

Cara Asyik Meningkatkan Trafik Blog

Mendatangkan pengunjung ke blog bukanlah hal yang instan seperti makan cabai rawit, langsung terasa pedasnya. Sulit bukan berarti mustahil, bukan. Maka sedikit demi sedikit saya pun mulai menerapkan cara asyik meningkatkan trafik.

grup blogwalking asik

1. Melakukan riset kata kunci sebelum mulai menulis

Dahulu sebelum bergabung di komunitas narablog seperti Blogwalking Asik, saya ngeblog itu sesukanya. Belum tahu mesti riset keyword, apa itu short tail keyword, long tail keyword. Yang saya pahami mengetik dan publikasikan. Alhasil tulisan saya pun menghuni halaman antah berantah, huhu.

Short tail keyword atau kata kunci yang terdiri dari 1-2 kata volume pencariannya tinggi, sehingga persaingannya juga tinggi, karena semua blog pasti menyasar kata kunci pendek ini. Maka jika ingin trafik di blog kamu perlahan-lahan meningkat, coba menargetkan long tail keyword atau kata kunci yang terdiri dari 3 kata atau lebih. Seperti "cara meningkatkan trafik."

2. Menulis artikel dengan informasi yang lengkap

Kebiasaan buruk saya dulu sejak ngeblog mulai tahun 2009 adalah menulis hanya 300 kata. Soalnya saya ngetiknya di HP sambil berangkat ke kampus, atau menunggu jam mengajar berikutnya, dan menjadi kegiatan selingan sebelum beralih ke aktivitas utama.

Jadilah artikel saya itu seperti selayang pandang saja, tidak deep content, sekilas info saja, dan sok ala-ala motivator, haha. Bergabung bersama teman-teman bloger barulah saya paham bahwa pembaca blog itu mencari sumber referensi yang bisa menjawab kebutuhan keingintahuannya. 

3. Kecepatan blog harus bagus

Pengunjung blog akan segera beralih ke blog lainnya jika selama kurang lebih 3 detik blog kamu belum terbuka di depan mata. Maka memperbaiki page speed amat dianjurkan agar performa pencarian artikel yang sudah susah payah kamu publish itu menjadi lebih ringan. Tool yang bisa digunakan untuk mengukur seberapa cepat blog kamu dibuka banyak macam, salah satunya di situs page insight

4. Mengoptimasi SEO on Page dan SEO Off Page blog

Search Engine Optimatization (SEO) baik on Page maupun off Page, sangat direkomendasikan untuk dilakukan secara konsisten oleh para bloger. Tujuannya agar blog mendapatkan trafik yang tinggi dalam jangka panjang.

SEO on Page adalah langkah optimasi yang diterapkan dari pada konten yang dipublikasikan di blog, seperti struktur heading blog yang rapi (H1, H2, H3 dst jika diperlukan), menggunakan LSI (Latent Semantic Index) untuk meningkatkan pencarian kata di mesin pencari, mengisi Title Alt image dengan keyword, URL artikel tidak panjang, dan masih banyak lagi.

SEO off Page adalah langkah optimasi yang diterapkan dari luar blog, yang dapat memengaruhi rangking pencarian di Google. Misalnya setelah mengunggah satu artikel lalu kamu membagikannya di laman media sosial.

5. Bergabung di Grup WhatsApp BlogWalking Asik

Last but not least, bergabung di komunitas online seperti di Grup WhatsApp BWA atau BlogWalking Asik adalah cara asyik meningkatkan trafik. Selain memperluas jaringan dengan sesama narablog, bertukar informasi, saling berbagi pengetahuan dan wawasan, kadang-kadang juga jadi ajang berbagi rezeki, keren kan.

Uniknya grup BlogWalking Asik ini diisi oleh para narablog hantu lomba. Eit, jangan marah dulu kalau disebut hantu. Ini sebutan Mbak Shintaries Blogger Perempuan Network untuk menobatkan sahabat-sahabat blogernya yang langganan menang lomba blog di mana-mana.

Meskipun saya bukanlah termasuk kategori bloger lomba, namun saya senang berada di BWA. Vibes positif yang ada di grup memacu tiap anggotanya agar rajin update info lomba dan belajar agar menang lomba.

Kesan dan Kebahagiaan Join di BWA

Hore! Saya termasuk member yang bergabung di awal pembentukan grup BWA

Oya, saya termasuk bloger yang awal bergabung juga di BWA, yaitu saat grup Content Writer Mas Seno, satu demi satu pada naruh link artikel blognya di grup tersebut. 

Untuk lebih tertib dan tertata, Mbak Rini Noe dan Mbak Hani, berinisiatif membentuk grup khusus blogwalking, lalu kita-kita satu per satu tap link join grup baru khusus untuk saling mengunjungi artikel blog tersebut, tepatnya pada 20 November 2019.

Rebutan ngelist 

Kenangan serunya di BWA masa-masa awal masih lekat dalam ingatan dan bikin tersenyum. Bagaimana tidak, jelang pukul 12 tiap Senin, Kamis, dan Sabtu, para anggota sudah antre dibukanya list oleh Mbak Rini dan Mbak Hani, 2 admin kesayangan yang selalu sabar menghadapi kehebohan setiap buka tutup list atau mengalami ada link-nya yang ter-skip, haha.

Padahal ya, kalau mau bersabar beberapa jam saja, trafik ngelist sunyi sepi kok. Suasana serunya rebutan ngelist kini hampir tak pernah lagi dijumpai dalam grup. Sebab bloger kebanyakan utang belum report done (kayak saya yang langganan utang, maafkeun, Admins dan Teman-teman).

BW di BlogWalking Asik itu asli asyik

Blogwalking di BWA itu asik karena adminnya nggak kejam, hihi. Gak ada tuh yang didepak karena telat BW, kecuali sudah lewat sebulan itu sih keterlaluan. 

Ada rekap undone list yang dikelola mandiri tetapi di-update oleh admin. Jadi semisal saya telat report done, nama saya bertengger malu di undone list, setelah saya lunasi utang BW saya, centang hijau wajib saya terakan di samping nama. Simpel, kan? 

Nggak pakai ancam-ancaman diboikot tidak boleh BW sekian hari, minggu atau lain-lain. Kendati demikian saya menghormati ketentuan yang telah disepakati di grup BW lainnya, no problem.

Kesimpulan

Cara asyik meningkatkan trafik blog adalah dengan riset kata kunci, menulis artikel yang lengkap, perhatikan kecepatan blog, mengoptimasi SEO on Page, SEO off Page, dan bergabung di grup WhatsApp BlogWalking Asik. 

Demikian artikel saya tentang kesan dan kebahagiaan masuk dan menjadi anggota Grup WA BWA selama ini dan still counting

Kalau kamu sejak kapan join di BWA? ;)

Salam,
grup bwa

















 

13 komentar untuk "Cara Asyik Meningkatkan Trafik "

  1. Saya juga member baru disana mbak semoga bisa betah mbak di grub nya, banyak mentor dan para master yang jago nulis disana semoga bisa share ilmu disana

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siap, Mas... saya gabungnya di awal2 grup terbentuk, 20 November 2019 ^^

      Hapus
  2. Nerapin short tail, long tail sama LSI ini yang masih PR banget buatku. Kadang kalau udah selesai ngedraf, bawaannya ingin segera publish. Padahal masih banyak yang harus diperbaiki. Kayanya tahun 2022 udah harus lebih sabar sama teliti sebelum publish artikel. Sekalian nerapin ilmu seo

    BalasHapus
  3. Mengikuti sejumlah langkah meningkatkan traffik bermanfaat agar mengetahui pertumbuhan blog yang dikelola

    BalasHapus
  4. Alhamdulillah ya bisa gabung di komunitas keren BWA. Dan alhamdulillah aku juga bisa menyimak paparan Bang Doel yang mudah banget dipahami, bisa langsung dipraktekin lah. Nungguin lagi sesi coaching berikutnya deh!

    BalasHapus
  5. sy baru gabung mbak Mia, seru ternyata di BWA, jadi pemacu semangat untuk buat blogpost, masih awam tentang SEO juga, terima kasih infonya ya

    BalasHapus
  6. mantabs infonya kak, ini nih Mengoptimasi SEO on Page dan SEO Off Page blog yg masih blm faham hehe

    BalasHapus
  7. Banyak yg belum nerapin tips di atas. Jadinya tidak semua tulisan blog page one. Atau bahkan bisa dihitung jari yg page one

    BalasHapus
  8. Masih bermasalah dengan kecepatan blog karena sudah ratusan artikel memasang foto yang ukurannya di atas 500KB, bahkan ada yang di atas 1 MB. Sebel banget baru tahun SEO setahun terakhir.

    BalasHapus
  9. Wkwkwk bener banget kak. Ikutan bw banyak banget nambah pv. Apalagi bwnya di bw asik

    BalasHapus
  10. Entah kenapa riset keyword ini masih berat sekali bagiku Mbak. Kalau mau menulis ya menulis saja, mau angle yang gimana. Padahal sudah diajari yang pakai Google Search dan mudah dilakukan. Kalau cara lainnya, ga tau caranya.

    BalasHapus
  11. Aku juga menerapkan riset keyword sih. Lama yah kalo riset beneran tuh...wkwkwk. Kangen ga sih zaman rebutan ngelist. Skrng kalo ga ada lomba, ga ada yg ngelist...haha

    BalasHapus
  12. Rumit juga ya meningkatkan traffic blog. Tapi mudah-mudahan kerumitan itu bisa ditaklukkan dan jadi kebiasaan yang bisa meningkatkan manfaat dari blog kita.

    BalasHapus

Pesan dimoderasi, terima kasih telah meninggalkan komentar yang santun. Sebab bisa jadi Anda dinilai dari komentar yang Anda ketikkan.